Home » » FACEBOOK AKAN LENGKAPI FITUR PERLINDUNGAN UNTUK ANAK

FACEBOOK AKAN LENGKAPI FITUR PERLINDUNGAN UNTUK ANAK


Selain dimanfaatkan untuk berhubungan dengan teman, situs jejaring sosial seperti Facebook tak jarang juga dimaanfatkan untuk hal-hal yang negatif, terutama pengguna di kalangan anak muda.
Sadar akan marabahaya yang mengincar pengguna Facebook yang masih muda, pengelola internet tersebut menyediakan fitur khusus yang ditujukan untuk melindungi pengakses remaja tersebut. Nantinya, pengguna dapat melaporkan perilaku yang mencurigakan dalam aktifitas online.
Semua pengguna situs jejaring sosial ini akan dapat mengakses pusat perlindungan keamanan dari situs mereka di mana akan ada fasilitas khusus untuk melaporkan dugaan perilaku seksual atau masalah yang lain.
Diharapkan melalui fasilitas ini, pengguna dan pengawas dapat memperhatikan segala tindak tanduk yang terjadi di Facebook. Karena menurut situs tersebut, perlu pengawasan bersama dari sesama pengguna Facebook.
Fasilitas ini merupakan hasil dari sebuah inisiatif bersama antara Facebook dan organisasi the Child Exploitation and Online Protection (CEOP), selain untuk pelaporan hal yang ganjil, pengguna juga dapat menambahkannya sebagai aplikasi untuk mencari informasi tentang keamanan online.
Bagikan artikel via :

0 komentar:

Posting Komentar

 
Support : Your Link | Your Link | Your Link
Copyright © 2013. PRAPATAN KERTEK - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger